PENGENDALIAN KELAINAN REFRAKSI PADA ANAK USIA SEKOLAH DI KOTA TASIKMALAYA TAHUN 2023
Kata Kunci:
Kelainan Refraksi, Anak Usia SekolahAbstrak
Gangguan penglihatan dan kebutaan masih merupakan salah satu masalah kesehatan terbesar di dunia. Penyebab Kebutaan terbanyak di seluruh dunia adalah katarak (39%), gangguan refraksi (18%), glaukoma (10%), dan diikuti age related macular degeneration (AMD) (7%), sikatrik kornea (4%), retinopati diabetika (4%). Berdasarkan survey awal menemukan fakta di lapangan bahwa penerapan Pelayanan Kesehatan Sekolah berupa stimulasi deteksi dan intervensi dini tumbuh kembang (SDIDTK) khususnya upaya deteksi dan penanggulangan penyimpangan daya lihat pada siswa-siswa sekolah, dalam Unit Kesehatan Sekolah di kota tasikmalaya belum terlaksana dengan baik. Untuk mengetahui perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan oleh Dinas Kesehatan Kota dalam upaya penanggulangan gangguan penglihatan kelainan refraksi pada anak usia Sekolah Di Kota Tasikmalaya. Metode penelitian deskriptif kualitatif dengan sumber informasi dari orang yang kompeten dibidang upaya penanggulangan gangguan penglihatan kelainan refraksi pada anak usia sekolah di kota tasikmalaya tahun 2023. Berdasarkan informasi yang didapatkan dapat dinyatakan program kesehatan mata dalam upaya penanggulangan gangguan penglihatan kelainan refraksi pada anak usia sekolah di kota tasikmalaya tahun 2023 dalam Unit Kesehatan Sekolah di sekolah-sekolah baik dasar, Menengah tingkat pertama, maupun Menengah tingkat akhir, di kota tasikmalaya belum mencapaikan hasil optimal. Hal ini disebabkan karena adanya kendala dari segi sumber daya manusia dan dari segi pendanaanya juga.
Referensi
Dana, M. M. (2020). Gangguan Penglihatan Akibat Kelainan Refraksi yang Tidak Dikoreksi. Jurnal Ilmiah Kesehatan Sandi Husada, 12(2), 988–995.https://doi.org/10.35816/jisk h.v12i2.451
Dewi, A. A. A. G., Suryathi, N.M. A., Suryanadi, N. M., Kusumadjaja, I. M. A., Sutyawan, I. W. E., Triningrat, A. A. M. P., &
Jayanegara, I. W. G. (2021). Situasi analisis pelayanan kesehatan mata di Provinsi Bali, Indonesia. Intisari Sains Medis, 12(3), 952–957.
https://doi.org/10.15562/ism.v12i3. 1104
Ester Grace S.A. Gurning, N. R. (2021). Komisi Kesehatan Global The Lancet mengenai Kesehatan Mata Global – Vision Beyond 2020. Komisi Kesehatan Global The Lancet Mengenai Kesehatan Mata Global.
Kemenkes RI. (2018). Peta Jalan Penanggulangan gangguan penglihatan di Indonesia Tahun 2017-2030. In 2018. http://www.p2ptm.kemkes.go.id/d okumen-ptm/buku-peta-jalan- penanggulangan-gangguan- penglihatan-di-indonesia-tahun- 2017-2030
Rosita, E., Hidayat, W., & Yuliani, W. (2021). Uji Validitas Dan Reliabilitas Kuesioner Perilaku Prososial. FOKUS (Kajian Bimbingan & Konseling Dalam Pendidikan), 4(4), 279. https://doi.org/10.22460/fokus.v4i4 .7413
Saiyang, B., Rares, L. M., & Supit, W.P. (2021). Kelainan Refraksi Mata pada Anak. Medical Scope Journal, 2(2), 59–65. https://doi.org/10.35790/msj.2.2.20 21.32115